Mata merupakan organ tubuh yang sangat vital yang ada pada manusia, dikatakan sangat vital sekali dikarenakan fungsi mata adalah sebagai indera penglihatan, dimana tujuan diciptakannya mata adalah untuk melihat hal-hal di dunia ini yang sangat indah.
Jadi untuk itulah, memiliki mata yang sehat adalah impian dari setiap orang, Namun tidak sedikit dari kalian yang tidak mau menjaganya dengan baik. Salah satu contohnya adalah seringnya membiasakan hal-hal yang berdampak negatif pada kualitas mata anda.
Tatap Dunia dengan Mata Yang Sehat
Adapun beberapa tindakan yang merusak mata :
- Menatap monitor dengan waktu yang lama
Terlalu lama berada di depan layar monitor akan mengakibatkan mata anda merasa mudah lelah, dan apabila hal tersebut tidak segera diatasi, maka itu akan akan menjadi salah satu pemicu rusaknya mata anda. dengan mengurangi intensitas cahaya dari monitor anda, anda dapat meminimalisir kerusakan pada mata anda.
- Terus-terusan menonton televisi dengan jarak yang dekat
TV memang memiliki berbagai jenis warna mulai dari yang halus hingga yang sangat mencolok, hal ini lah yang bisa merusak mata dengan sangat cepat.
- Membaca buku denga posisi terlentang
Ketika anda sedang membaca buku, saya sarankan jangan pernah membaca buku dengan posisi tidur/terlentang dikarenakan dapat memicu rusaknya mata anda.
Namun masih banyak lagi kegiatan yang dapat merusak mata anda, jadi anda harus benar benar menjaga dan merawat mata anda sebaik-baiknya. Apabila mata anda sudah terlanjur rusak, maka ubahlah kebiasaan buruk anda yang dapat merusak mata anda.
Tips cara menjaga kesehatan mata dengan mengubah kebiasaan buruk
- Untuk kalian yang masih pelajar dan rutinitas melakukan kegiatan belajar seperti membaca atau menulis. Maka saya sarankan anda usahakan untuk membiasakan diri dengan mengatur jarak ideal pada saat membaca ataupun menulis. Jarak ideal adalah jarak antara objek dengan mata berkisar sekitar 30 cm.
- Jangan lupa untuk mengistirahatkan mata setelah mata anda sudah anda forsir dalam urusan pekerjaan atau menatap layar monitor, dikarenakan radiasi sebuah layar monitor sangat berbahaya.
- Jangan pernah mengucek mata anda menggunakan tangan telanjang anda secara langsung, dikarenakan tangan adalah sarangnya kuman dan penyakit. Jadi berbahaya jika mata anda terkontak langsung dengan tangan anda.
- Jangan lupa untuk berkedip ataupun menambahkan kedipan mata anda usai anda terlalu fokus dengan pekerjaan anda.
- Konsumi makanan yang mengandung vitamin A contohnya wortel, dikarenakan Vitamin A dapat menjaga kesehatan mata.
- Jangan pernah merokok ataupun meminum minuman keras, dua kegiatan ini dampaknya akan sangat berbahaya sekali bagi mata anda dikarenakan banyak para pakar yang mengatakan bahwa kedua kegiatan tersebut memiliki potensi yang amat sangat besar untuk merusak mata.
Dan jangan lupa juga untuk selalu menerapkan pola hidup sehat untuk menjaga dan membuat mata anda tampak lebih sehat, jangan lupa juga sarankan ke teman anda agar semakin menurunnya jumlah kerusakan mata di dunia ini.